Waduh, 20% Blog Mengandung Malware


Situs apa yang menurut Anda paling berbahaya? Jika Anda menjawab situs porno, maka Anda salah. Justru situs porno adalah situs paling aman di antara 10 daftar jenis situs paling berbahaya di internet. Yang paling berbahaya justru situs blog! Demikian menurut analisa yang dilakukan firma keamanan internet Symantec.  Ya, nyaris 20% blog mengandung malware yang berbahaya.
Berikut adalah urutan 10 jenis situs online mulai dari yang paling berbahaya bagi komputer Anda:
1.     Blogs | 19,8%
2.     Web hosting| 15,6%
3.     Bisnis dan ekonomi| 10%
4.     Belanja| 7,7%
5.     Pendidikan dan referensi| 6,9%
6.     Teknologi, komputer, Internet| 6,9%
7.     Musik dan entertainmen| 3,8%
8.     Otomotif| 3,8%
9.     Kesehatan dan obat-obatan| 2,7%
10.   Pornografi | 2,4%
Mengapa sitis porno justru yang paling aman dari malware? Menurut Symantec, para pemilik situs tersebut sudah menghabiskan banyak modal untuk bisnisnya, sehingga sangat ingin bisnisnya berjalan aman. Maka mereka pun menginvestasikan modal cukup besar untuk pengadaan antivirus dan aneka program proteksi. Mereka tidak ingin pelanggan lari karena situsnya mengandung virus berbahaya.
Sementara situs jenis blog biasanya mengandalkan layanan gratis, atau dibuat sekadar sebagai hobi saja, sehingga membuat pemiliknya tidak terlalu memperhatikan aspek keamanan. Tidak heran jika blog justru yang terbanyak mengandung malware.
Bagaimana menghindari situs-situs berbahaya ini? Gunakan selalu antivirus dan antimalware yang terus ter-update. Agak sulit juga menghindari situs berbahaya, sebab tidak semua orang dapat langsung mengenali bahwa suatu situs berbahaya atau tidak. Bahkan user Mac pun tidak luput dari ancaman ini.
User juga jangan muda percaya dengan kemunculan layar yang menawarkan menginstal atau meng-update suatu aplikasi, sebab besar kemungkinan mengandung malware.
Happy browsing!
Sumber artikel: technewsdaily.com/ Sumber gambar: technewsdaily.com
0 Comments and Thoughs for "Waduh, 20% Blog Mengandung Malware"